Sinergi Bangkitkan Ekonomi Kerakyatan, KKN UBP Karawang di Desa Makmurjaya Berakhir Hari Ini

KARAWANG, Spirit – Sejak 1 Juli 2021, mahasiswa dari UBP Karawang laksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Makmurjaya, Kecamatan Jayakerta, Kabupaten Karawang. Kegiatan KKN yang mengusung tema “Sinergi Membangkitkan Ekonomi Kerakyatan Di Masa New Normal” ini akan berakhir hari ini, (31/7/2021).

Koordinator KKN mahasiswa UBP di Desa Makmurjaya, Farhan Aldiansyah Poetra mengatakan, banyak kegiatan yang sudah dilakukan oleh kelompok KKN mahasiswa ini sejak kegiatan dilaksanakan, salah satunya bersinergi dan melakukan pendampingan UMKM yang ada di wilayah sekitar. UMKM tersebut diantaranya, Produksi Kue Basah dan Kering Tradisional Khas Sunda.

“Hal yang dilakukan oleh kelompok KKN mahasiswa UBP tersebut terhadap UMKM adalah membantu bagaimana proses pemasaran dengan cara menggunakan media sosial dan membuat desain produk,” katanya kepada spiritjawabarat.com , Sabtu (31/7/2021).

Selain itu, lanjut pria yang akrab disapa Aldi itu, kelompok KKN mahasiswa UBP Karawang ini juga bersinergi dengan kelompok warga desa, dibantu dan dibimbing oleh aparatur Desa Makmurjaya untuk ikut meningkatkan ekonomi kerakyatan.

“Kegiatan tersebut berkaitan dengan pemberdayaan sumber-sumber daya pendapatan penduduknya, sehingga diharapkan dengan bersinergi, sektor usaha yang tergabung dalam kelompok UMKM tersebut dapat meningkatkan pendapatan dan mengembangkan usahanya,” jelasnya.

Pada hari Minggu tanggal 27 Juli 2021, kelompok KKN mahasiswa UBP Karawang memberikan sedikit bantuan kepada kepada Desa Makmurjaya, dengan cara memberikan bantuan alat kesehatan berupa masker, handsanitizer dan buku Panduan Online Covid-19.

“Dengan sedikit bantuan dari mahasiswa KKN UBP Karawang tersebut, diharapkan dapat membantu dan meningkatkan pencegahan virus corona di Desa Makmurjaya sehingga dapat berjalan dengan normal dari segi ekonomi dan kegiatan sehari-hari,” ungkapnya.

Dari rangkaian kegiatan KKN mahasiswa UBP Karawang yang dilaksanakan di Desa Makmurjaya ini, Aldi mewakili kelompok mahasiswa KKN UBP di desa tersebut berharap dapat menambah wawasan khususnya bagi para mahasiswa, sehingga KKN ini menjadi salah satu bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang penuh dengan pembelajaran hidup dan pengalaman sebagai bekal para mahasiswa di masa yang akan datang.

“Untuk warga Desa Makmurjaya, semoga kegiatan KKN Mahasiswa UBP Karawang ini menjadi inspirasi dan motivasi untuk terus berkembang dan selalu meningkatkan potensi yang dimilikinya, sehingga apa yang diharapkan oleh masyarakat yang ingin menjadikan Desa Makmurjaya yang benar-benar makmur dan jaya, segera terwujud,” singkatnya. (rls/dar)

http://kkn.ubpkarawang.ac.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *