KARAWANG, Spirit – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karawang menggelar berbagai kegiatan dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-74 Kementerian Agama Republik Indonesia yang jatuh pada 3 Januari 2020.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karawang, H. Sopian, melalui Ketua Panitia HAB, H. Sanyoto mengatakan, terdapat 10 rangkaian kegiatan yang dilaksanakan mulai 18 Desember 2019 hingga 3 Januari 2020. Yaitu Kemenag berbagi bersama Kasih Tiada Batas pada 18 Desember 2019, kegiatan bersih-bersih lingkungan secara serentak (20 Desember 2019).
Kemudian, tabligh akbar (24 Desember 2019), lomba video profil (27 Desember 2019), lomba paduan suara (29 Desember 2019), gerak jalan santai (29 Desember 2019).
“Empat kegiatan lainnya akan kami laksanakan pada hari puncak yaitu upacara HAB ke-74, lomba tumpeng, silaturahmi purnakarya, dan pranata mangsa,” ujar H. Sanyoto, kepada Spirit Jawa Barat, Selasa (31/12/2019).
Lebih lanjut, H. Sanyoto meminta kepada seluruh keluarga besar Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karawang untuk saling bahu membahu dalam menyukseskan seluruh kegiatan hingga hari puncak.
“Mari kita sukseskan setiap kegiatan dalam menyambut HAB ini, karena kegiatan ini adalah kegiatan kita bersama, suksesnya kegiatan adalah suksesnya kita bersama,” katanya. (ayi/dea)