LSM Galaksi Bukan Pembakar Kantor Ormas Gibas

KARAWANG, Spirit

Pasca peristiwa pembakaran dua kantor LSM Gibas Cinta Damai Sektor Purwasari dan Karawang Barat, Kamis (15/02).  Ketua Gibas Sektor Purwasari, Ace, menampik dirinya pernah berkata bahwa salah satu pelaku pembakaran kantor tersebut oknum anggota LSM Galaksi.  Bahkan sampai saat ini pun dirinya tidak mengetahui siapa pelaku sebenarnya.

“Dari kabar yang saya dengar memang untuk pelaku pembakaran kantor sektor Karawang Barat adalah oknum anggota LSM Banaspati karena ada saksi yang melihat, tetapi untuk pelaku pembakaran kantor kami di Purwasari kami tidak tahu,” kata Ace kepada awak media, Rabu (21/02).

Pada kesempatan itu juga dia memastikan bahwa dirinya benar-benar tidak pernah menyebut LSM Galaksi sebagai pelaku pembakaran kantor Gibas.

Ketua Gibas Sektor Purwasari, Ace

“Tidak ada kata-kata saya yang menuduh LSM Galaksi sebagai pelaku pembakaran kantor,” tegasnya.

Lebih lanjut dia mengatakan memang benar saat ini tengah terjadi persoalan antara Ormas Gibas, Banaspati dan Galaksi terkait pengelolaan limbah di salah satu perusahaan di Kawasan Industri.  Tetapi dengan adanya persoalan tersebut tidak serta merta pihaknya menuduh pelaku pembakaran adalah yang terlibat dalam konflik, sampai ditemukan bukti cukup kuat.

“Intinya kami tidak pernah berstatment menuduh mereka, (Sampai puncaknya Kamis malam dua kantor Sektor Gibas dibakar oleh anggota Banaspati dan Galaksi) red,”pungkasnya.(dar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *