KARAWANG, Spirit – Mendapat dukungan langsung dari Wakil Bupati Karawang, H Maslani yang langsung ikut turun dalam kegiatan, Forum Karawang Utara Bergerak (FKUB) menggelar kegiatan bertajuk ‘Aksi Akbar Peduli Sampah Rengasdengklok’ pada Kamis (17/04/25) pagi.
Hal tersebut dilakukan FKUB dalam menyikapi keresahan masyarakat terkait tumpukan sampah liar di sejumlah titik wilayah Kecamatan Rengasdengklok, termasuk di area Ruang Terbuka Hijau (RTH) dan Pasar Lama Rengasdengklok.
Aksi ini pun melibatkan berbagai elemen masyarakat, Pemerintah Kecamatan Rengasdengklok, UPTD Kebersihan Wilayah II, serta mendapatkan dukungan dari TNI dan Polri.
Selain melakukan aksi bersih-bersih, FKUB juga mengambil langkah preventif dengan memasang spanduk imbauan di sejumlah titik rawan sampah guna mengingatkan masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan. Upaya ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran kolektif akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.
Ketua FKUB, Angga Dhe Raka, dalam keterangannya menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Karawang melalui Dinas Lingkungan Hidup perlu lebih tanggap dalam menangani persoalan sampah, terutama di lokasi-lokasi publik yang seharusnya bersih dan asri.
“Pemerintah Kabupaten Karawang, khususnya Dinas Lingkungan Hidup, harus lebih sigap menangani persoalan sampah di tempat-tempat umum. Apalagi ini terjadi di RTH Rengasdengklok, yang seharusnya menjadi ruang hijau yang bersih dan nyaman. Kondisi ini sangat tidak elok,” tegas Angga.
Ia juga menambahkan pentingnya edukasi dari pemerintah tingkat kecamatan hingga desa untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan.
“Kami berharap Pemkab Karawang dapat memberikan tekanan kepada aparat di bawahnya, dari kecamatan hingga desa, untuk lebih aktif dalam memberikan edukasi kepada masyarakat. Jangan sampai menunggu viral dulu baru dilakukan tindakan oleh pemerintah,” ujarnya.
Selain itu, Angga turut mengajak seluruh masyarakat, khususnya warga Kecamatan Rengasdengklok, untuk bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan.
“Marilah kita jaga lingkungan bersama dan hentikan kebiasaan membuang sampah sembarangan,” imbaunya.
Wakil Bupati Karawang, H. Maslani, mengapresiasi partisipasi warga dalam kegiatan ini.
“Terima kasih kepada warga Rengasdengklok atas keguyubannya. Mudah-mudahan ini bisa menjadi inspirasi dan pelopor bagi wilayah lain,” ujarnya.
Terkait penanganan pelanggaran, H. Maslani menegaskan pentingnya pendekatan edukatif yang harus dilakukan oleh pemerintah setempat.
“Prinsipnya, dimulai dari lingkungan terkecil seperti kepala desa, RT, dan RW, untuk aktif menyosialisasikan pentingnya menjaga kebersihan. Jangan langsung menindak tanpa edukasi, karena kita harapkan masyarakat bisa sadar dengan sendirinya,” pungkasnya. (red)