Ganggu Aktifitas dan Ancam Keselamatan Warga, PLN Tempatkan Unit Gardu Bergerak di Tengah Jalan

KARAWANG, Spirit – Selain ganggu aktifitas warga sekitar, penempatan unit gardu listrik bergerak milik PT. PLN juga sangat berpotensi ancam keselamatan warga Dusun Bakan Buah RT.01 RW. 01, Desa Kalangsurya, Kecamatan Rengasdengklok.

Pasalnya, penempatan unit gardu bergerak milik PLN tersebut persis di tengah jalan yang menjadi akses warga setempat beraktifitas, bahkan kondisi tersebut telah berlangsung selama lebih dari satu Minggu.

Dikatakan warga setempat yang tak ingin namanya disebut, penempatan unit gardu bergerak tersebut telah berlangsung selama lebih dari satu Minggu. Dan menurutnya meski mengganggu aktifitas warga dan ancam keselamatan warga, hal tersebut tak dapat ditolak warga.

“Sudah seminggu lebih, padahal waktu penempatan gardu tersebut petugas PLN berjanji hanya untuk waktu satu Minggu dan memperbaiki kerusakan yang ada. Apa boleh buat dari pada pasokan listrik ke daerah kami terganggu atau padam,” jelasnya kepada spiritjawabart.com, Kamis (8/6/23) sore.

Sementara itu, kepala PLN ULP Rengasdengklok, Fikri saat dihubungi melalui layanan pesan WahtsApp mengatakan bahwa dirinya telah dua Minggu terbaring sakit.

“Saya koordinasi dengan tim teknis. Kita mutasi dulu trafo untuk mengganti ini,” katanya. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *