Dusun II Sukamekar Bangun Tembok Penahan Tanah

JATISARI, Spirit

Pembangunan Tembok Penahan Tanah (TPT) di Desa Sukamekar Kecamatan Jatisari, diharapkan membantu melancarkan saluran air untuk areal pesawahan pertanian di Desa Sukamekar. Pasalnya selama ini, pasokan air untuk areal pesawahan sekitar 100 hektar kurang dirasakan maksimal.

Usman salah seorang petani Di Desa Sukamekar, mengatakan, pengajuan pembangunan TPT atau Jitut itu diajukan oleh Gapoktan  Sri Asih Desa Sukamekar. Sebab,  selama ini para petani sangat kesulitan pasokan air untuk mengairi areal pesawahan.

“Sekitar 200 meter panjangnya,lebar 30 cm dan 70 Cm  tingginya. Kalau musim hujan saluran airnya melimpas ke pemukiman warga. Semoga saja dengan dibangunnya TPT atau Jitut tidak lagi kebanjiran atau meluapnya air ke rumah warga,”kata Usman, Senin (2/5).

Dikatakan dia,sebenarnya sudah ada bak pembagi air disaluran air Dusun Karajan 2 Desa Sukamekar. Karena kurang perawatan sehingga bak pembagi air itu rusak. Makanya bak pembagi air akan dibangun kembali.  “Akan dibangun kembali bak pembagi itu supaya lancar saluran air,” ucapnya

Sementara,kepala UPTD Pertanian Kecamatan Jatisari,Targono, mengatakan, dirinya membenarkan jika pembangunan Jitut atau TPT itu atas pengajuan Gapoktan Sri Asih Desa Sukamekar. “Benar atas ajuan dari Gapoktan Sri Asih Desa Sukamekar. Karena selama ini para petani mengeluhkan sangat kesulitan sekali pasokan air. Sehingga pengajuannya dikabulkan oleh dinas terkait,” singkatnya.(zuh)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *