Distan Berkilah Telah Selesai Kumpulkan Data
KARAWANG, Spirit
Kepala Bidang (Kabid) Sarana dan prasarana Usmaniah nyatakan Dinas Pertanian Kabupaten Karawang telah selesai kumpulkan data untuk menunjang terbentuknya Peraturan Daerah (Perda) Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B) yang tengah digodok oleh tim Panitia Khusus (Pansus) di Komisi B DPRD Kabupaten Karawang.
Hal ini di ungkapkannya saat dikonfirmasi melalui pesan singkatnya, Senin (18/3) sekaligus bentuk jawaban dari Dinas Pertanian Kabupaten Karawang terkait penilaian dari wakil ketua pansus Natala, Yang menyatakan eksekutif dinilai lambat terbitkan perda LP2B.
“Kami sudah kumpulkan data-data yang natinya akan dimasukan di perda LP2B,” ujarnya.
Lebih lanjut ia mengatakan untuk membuat perda LP2B tidak bisa terburu-buru dan datanya harus benar-benar sesuai dengan kondisi lapangan sekarang.”Perlu kehati-hatian dalam menerbitkan perda LP2B, karena hal ini berkaitan dengan petani,” katanya.
Ditambahkannya ia memberikan data berbentuk link kepada awak media, yang didalamnya menjelaskan data-data plotan secara keseluruhan wilayah di Kabupaten Karawang yang nantinya akan dimasukan pada perda LP2B.
“Lahan.distan.karawangkab.go.id ini adalah alamt link terkait data untuk perda LP2B,” ungkapnya.
Di akhir perkataannya iapun menegaskan terkait data tersebut harus dikroscek dulu dengan pihak Bapeda.
“Perlu dikroscek kembali dengan Badan Perencanaan Daerah (Bapeda) Kabupaten Karawang,” pungkasnya. (bal)