Teddy: Pemisahan Dua Bidang Disdikpora Tunggu Hasil Kajian

KARAWANG, Spirit

Sekda Karawang Teddy Rusfendi Sutisna,  menyatakan, akan melakukan kajian terlebih dulu terkait perencanaan pemisahan dua bidang antara Dinas Pendidikan (Disdik) dengan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora).

“Nanti kita evaluasi tugas pokok Disdikpora dulu,” kata Sekda, Selasa (1/3).

Sekda mengatakan, pemisahan kedua bidang tersebut bisa saja batal dilakukan jika tugas pokok keduanya masih terbilang sederhana.

“Kalau penanganan tugas pokoknya keduanya tidak rumit buat apa dipisahkan,” tambahnya.

Selain mengkaji tugas pokok kedua bidang tersebut, sambung Teddy,  pemerintah juga berencana akan studi banding ke daerah yang memiliki perencanaan kerja terbaik di Indonesia.

Sebelumnya, Kepala Bidang (Kabid) Pemuda dan Olahraga Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga (Disdikpora) Kabupaten Karawang, Rahmat Gunadi, membenarkan adanya rencana bidang Pemuda dan Olahraga akan terpisah dari Dinas Pendidikan pada tahun 2017 mendatang.

“Bidang Pemuda dan Olahraga, akan terpisah dengan Dinas Pendidikan. Jadi nantinya Pemuda dan Olahraga  akan mempunyai dinas sendiri yakni Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora),” tutur Gunadi, Senin (22/2) lalu.

Pengajuan pemisahan bidang kepemudaan dan keolahragaan  tersebut, kata dia, sudah dilakukan pada tahun 2015 lalu, dan dipastikan akan direalisasikan pada tahun 2017 mendatang.

“Pengajuan untuk memisahkan diri dari Dinas Pendidikan Karawang, sudah kami lakukan pada tahun 2015, dan keputusan berhasil dan tidaknya akan dikabari pada tahun 2017 mendatang.  Bagaimanapun juga pemisahan diri bidang kepemudaan dan keolahragaan  harus berdasarkan keputusan DPRD Karawang,”  ujarnya. (nji)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *