KARAWANG, Spirit – Seorang petani berinisial Mo (53) warga Kota Baru, ditemukan tewas dengan luka parah disisi rel kereta api di Blok Asinbaru Kampung Daringo, Rt 4/5, Desa Pangulah Selatan, Kota Baru, Jum’at (28/10) lalu. Dari informasi warga setempat, pria malang tersebut adalah korban tabrak kereta barang 25.04 yang mengarah ke Surabaya.
Kapolsek Kota Baru, Ipda Asep Nugraha melalui Kasubbag Humas Polres Karawang AKP Marjani mengatakan, korban yang sudah berusia lanjut tersebut diduga lalai dan sehingga tidak memperhatikan jika ada kereta yang sedang melaju, sehingga saat akan menyeberang menuju lading sawahnya, korban langsung tersambar hingga terpental.
“Untuk dugaan sementara, karena saat kejadian diduga kondisi sekitar masih dalam keadaan gelap, karena saat laporan ke petugas itu pada pukul 5 pagi. Korban langsung tewas ditempat,” katanya.
Saat dilokasi kejadian, warga sudah mengerumuni jasad korban, usai dipasang garis polisi disekitar lokasi kejadian, petugas Polsek Kota Baru bersama tim identifikasi Polres Karawang langsung mengevakuasi jasad korban yang tergeletak disisi kanan rel dengan kondisi tubuh korban masih utuh, dugaan korban hanya terserempet.
“Kemungkinan luka dalam yang mengakibatkan korban meninggal,” terangnya.
Sementara itu, pihaknya menghimbau untuk selalu waspada jika melintasi jalur kereta api, terutama saat menyeberang jalur kereta yang tidak berpintu, pastikan benar jika tidak ada kereta yang melintas dari arah manapun.
“Banyaknya korban tertabrak kereta dikarenakan kurang hati-hati dalam melintassi jalur kereta terutama yang tidak berpintu, seperti yang baru baru ini terjadi. Pastikan jika memang hendak mau menyeberang jalur kereta, tidak ada kereta yang malintas,” himbauanya.(dit)