Pedagang Tahu Tewas Dihantam Kereta

KARAWANG, Spirit

Seorang pedagang tahu, tewas mengenaskan akibat dihantam Kereta Api (KA) di Kampung sangkali, Kelurahan  Tanjungpura, Kecamatan Karawang Barat, Selasa (19/4) pagi. Korban diketahui bernama Wahidin (30), wargaDusun Wanajaya RT 29 RW 06, Desa Kalangsari, Rengasdengklok,

Saksi kejadian,Hendra mengatakan, korban terserempet kereta api yang melintas dari arah Bandung menuju Jakarta.Padahal, warga yang melihat sempat berteriak memberitahu korban  adanya KA yang melintas, namun  tidak dihiraukan.

“Teriakan kami sepertinya tak didengar korban. Korban terpental hingga menghantam warung. Diligat juga sudah tak bergerak langsung meninggal, ” katanya,Selasa (19/4).

Sementara itu, unit Identifikasi Polres Karawang  mengevakuasi jasad korban ke Rumah Sakit Umum Daerah Karawang. Korban mengalami luka pada bagian kepala, karena hantaman keras akibat tertabrak kereta.

“Kepala bagian kanan yang paling parah, hingga mengakibatkan meninggal, sedangkan luka yang lain hanya pada bagian tangan dan kaki saja yang mengalami luka ringan,” ujar salah seorang petugas RSUD, Gojali.

Pihak keluarga yang datang ke rumah sakit umum daerah Karawang, tidak bisa membendung kesedihannya, keluarga tidak menyangka jika korban yang dikenal pekerja keras tersebut harus tewas tertabrak kereta. Sekitar dua jam kemudian, pihak keluarga korban membawa jasad nahas tersebut menuju rumah duka, untuk dikebumikan.

Perlu diketahui, jalan perlintasan KA sepanjang Tanjungpura rawan terjadi kecelakaan. Selain akibat kelalaian korban, sepanjang jalur perlintasan pun tak dipasangi pagar pembatas.(dit)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *