Minat Kuliah Masyarakat Masih Rendah

KARAWANG, Spirit – Dari 23 ribu siswa lulusan SMA/SMK di Karawang, hanya sebanyak 30 persen atau setara 6.900 siswa lulusan SMA/SMK yang melanjutkan keperguruan tinggi. Bahkan tergolong minat pendidikan di Karawang ini hanya sampai kelas 2 SMP.

“Ini menjadi PR kita, karena masyarakat masih rendah kemauannya untuk melanjutkan ke perguruan tinggi,” ujar Kepala Bidang Pendidikan Menengah (Dikmen) Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora), Nandang Mulyana, Selasa (21/6).

Nandang mengatakan dari 23 ribu tersebut di prediksi hanya 30 persen masuk kuliah, 60 persen melanjutkan ke dunia kerja dan sisanya 10 persen menuju wirausaha.

“Minat pendidikan di Karawang sendiri masih rata-rata hanya sampai kelas dua SMA. Untuk itu kita masih menargetkan harus sampai SMA atau SMK,” ucapnya.

Faktor utama adalah masalah biaya pendidikan kuliah yang masih dinilai tinggi oleh masyarakat Karawang. “Tetapi kita rencananya akan lebih mensosialisasikan terlebih dahulu pengenalan dunia akademik kepada mereka,” ujarnya. (fat)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *