Korban Kecelakaan Jadi Duta Lalu Lintas

Tekan Angka Kecelakaan

KARAWANG, Spirit
Polres Karawang mengumpulkan sedikitnya 21 warga yang pernah mengalami kecelakaan lalu lintas. Mereka dilantik menjadi duta keselamatan lalu lintas, dan bersama puluhan orang lainnya yang dibentuk menjadi komunitas korban laka lantas.

Kasat Lantas Polres Karawang, AKP Rendy Setia Permana, mengatakan, komunitas tersebut dibentuk guna membantu menekan angka kecelakaan lalu lintas. Caranya,anggota yang tergabung berperan untuk menjalin komunikasi antara korban kecelakaan, serta membantu tugas kepolisian dengan cara memberikan imbauan kepada teman, dan kerabat terkait keselamatan berlalu lintas.

“Intinya kami juga berusaha untuk mengurangi trauma yang mereka alami saat kecelakaan,” ujarnya.

Selain itu, peran komunitas diharapkan mampu menjadi kepanjangan tangan Kepolisian melalui informasi, agar dapat membantu para korban kecelakaan.

“Misalnya ada yang kecelakaan lalu kehilangan kaki. Kami dapat membantunya dengan menghubungkan korban dengan yayasan yang memberikan kaki palsu,” ujarnya.

Selain membentuk komunitas, pihaknya menggelar pelatihan Pertolongan Pertama pada Gawat Darurat (PPGD) kecelakaan lalulintas.

“Pelatihan ini kami berikan kepada anggota dan para relawan,” ujarnya.

Dari data lakalantas Polres Karawang, disebutkan angka kecelakaan di Karawang masih sangat tinggi pada Tahun 2016 telah terjadi 552 kali menyebabkan 64 korban meninggal dunia dengan total kerugian Rp795 juta.

Sementara pada Januari 2017 terdapat 52 kecelakaan lalulintas yang menyebabkan 3 korban meninggal dunia. Dengan kerugian Rp 69 juta.

“Kecelakaan terjadi karena kelalaian para pengendara. Sementara itu kami sudah meminta kepada pemerintah untuk segera memperbaiki jalan rusak dan penerangan jalan yang dapat membahayakan para pengendara di sejumlah titik lokasi rawan kecelakaan,” ungkapnya.(dit)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *