KARAWANG, Spirit
Tim Sekolah Sepak Bola (SSB) Kancil Mas U-8 sukses menyabet empat gelar juara beruntun dalam sebulan terakhir. Terakhir, SSB pimpinan Endang Wahyudin melengkapi koleksi gelarnya setelah berhasil menjuarai Festival Indriyani Cup 2016.
“Selamat untuk tim u-8 yang baru saja meraih empat gelar juara secara beruntun. Mudah-mudahan mereka bisa terus berprestasi baik untuk mengharumkan SSB Kancil Mas bahkan Karawang,” ujar Endang Wahyudin kepada Spirit Karawang, Senin (1/2).
Ia mengaku bersyukur atas torehan prestasi atlet binaanya. Menurutnya, empat gelar juara yang diraih tim Kancil Mas U-8 membuktikan SSB yang didirikannya pada 2014 ini siap melahirkan pesepakbola berkualitas untuk membantu kemajuan sepak bola Karawang.
Dikatakan Endang, sukses tim yang bermarkas di Kampung Babakan Cianjur itu, diraih pada kejuaraan Festival Indriyani Cup 2016. Tim asuhan Asep Supriadi dan Oktavianto berhasil mengalahkan tim Serpong Raya 2-1, berkat gol yang diciptakan M. Damsyiqi dan Galan Hendro. Tak hanya itu, aksi menawan kiper Azri yang mampu menggagalkan dua tendangan penalti dari Serpong Raya di partai final kejuaraan tersebut, menjadi faktor krusial kemenangan timnya.
Rentetan prestasi Kancil Mas U-8 diawali saat tim asuhan manajer Hamdan Thalib ini berlaga di Wirasaba Cup IV, Minggu (29/11). Dalam turnamen tersebut, Kancil Mas U-8 mengandaskan perlawanan SSB Porkajaya B 4-0 di partai final.
Sebelumnya, Kancil Mas U-8 juga menyabet gelar juara di Festival Mini Porka Academy.pada partai final, Kancil Mas U-8 berhasil menumbangkan tim Sareta Junior Tanjungpura 3-1 di Lapang Porkajaya, Karawang, Sabtu (26/12)
Seminggu sebelumnya, Kancil Mas U-8 juga berhasil menjadi kampiun Jakarta Power Cup 2015, Minggu (20/12). Dalam kejuaraan yang berlangsung di Stadion Ciracas, Jakarta Timur, 19-20 Desember 2015 tersebut, Kancil Mas U-8 sukses menaklukan tim Diklat Ragunan A di final dengan skor meyakinkan 2-0. Dua gol kemenangan, saat itu dibukukan Ryan Azlany di babak pertama, dan gol Haidar Aulia di babak kedua. (ayi)